SELAMAT DATANG DI BLOG’S DARMAN SINAGA

Cari Disini

Rabu, 21 Desember 2011

Kegunaan Dari FACEBOOK

Ada sisi baik dan buruk ketika menggunakan Facebook. Facebook dapat membantu meningkatkan pergaulan, tetapi juga dapat menjadi sarana untuk menjerumuskan orang lain. Banyak orang menyalahgunakan Facebook dan lupa tujuan utamanya yang sebenarnya untuk meningkatkan koneksi antara satu dengan yang lain.

Facebook
diciptakan agar koneksi antar sesama teman atau saudara meningkat. Dengan adanya sarana Facebook, teman-teman yang satu angkatan di bangku SD ketika pindah saat SMP, mereka tidak akan lupa satu sama lain. 



Mungkin jika tidak ada sarana Facebook, teman-teman yang sudah pindah sekolah ke luar negeri ataupun dalam negeri tidak ingat kalau saat SD mereka mengalami hal-hal yang menarik dan menyenangkan. Facebook juga mempunyai beberapa permainan yang menarik di dalamnya yang bisa membantu orang agar tidak bosan di waktu luangnya.

Sayangnya, sekarang banyak anak remaja yang menyalahgunakan Facebook. Mereka menggunakan Facebook untuk mengejek, mem-bully, dan menulis kata-kata kasar pada teman mereka. Mereka tidak merasakan apa yang dirasakan oleh teman mereka ketika membaca teks yang membuatnya sedih. Mungkin orang yang mengirim teks tersebut merasa bahwa ia hanya bercanda dan tidak bermaksud mem-bully, tetapi teman yang membaca teks tersebut tidak tahu bahwa orang yang mengirim hanya sekedar bercanda. Maka, ia pun menganggap bahwa ia telah dibully. Jika sudah begini, orang yang hanya bermaksud bercanda bisa mengirim teksnya ke banyak orang terus-menerus karena ia berpikir ia hanya bercanda. Hal ini dapat berdampak buruk bagi si pembaca.
Banyak orang berpendapat bahwa jaringan situs Facebook dapat membantu mecari jodoh, berjualan, dan mencari teman. Ada beberapa dari mereka juga berkata bahwa menggunakan Facebook harus berhati-hati karena menjalin hubungan di dunia maya.

Maka dari itu, sebaiknya jangan menyalahgunakan Facebook. Gunakananlah Facebook sesuai kegunaannya, yaitu untuk meningkatkan koneksi antar sesama. Jika menyalahgunakan Facebook akan menimbulkan dampak yang buruk.

0 komentar:

Kata yang sejuk


" Janganlah kamu Dianggap rendah karena kamu muda . Jadilah teladan bagi sesamamu lakukan yang terbaik yang baik di mata TUHAN"
--(1 Korintus)--

" TUHAN lah kekuatan ku Takkan kekurangan Aku. Ia membimbing aku kejalan yang benar, Ia membaringakan aku Dipadang yang berumput hijau, Ia menopang aku ketika aku jatuh. Ia takkan membiarkan aku dalam kesesakan, Ia selalu memberikan yang terbaik kepada ku."
--(Mazmur 23)--

" Hukum yang pertama dan yang terutama Ialah : Kasihanilah TUHAN Allah mu dengan segenap hatimu , dengan segenap jiwamu , dengan Segenap Akal budimu. Dan hukum kedua Sama seperti diatas yaitu Kasihanilah Sesamamu manusia seperti dirimu sendiri"
--(Yohanes)--

" Hai pemalas Pergilah kepada Semut , dan jadilah bijak,LIhatlah semut , meskipun tidak ada pemimpnnya , Ia mengumpulkan makanan di waktu panen. Selalu semangat dalam menjalani hidup "
--(Amsal)--
Sering - Sering Mengunjungi Blog Saya .....
Design by : @ Darman Sinaga e-Mail : darmansinaga92@gmail.com (darmansinaga.blogspot.com)